Kamis, 16 Juli 2015

Safety Riding Tips dan Peta Mudik 1436H 2015M Annisa Rahma Computer Jogja 081 327 395 299




 Apakah anda merencanakan mudik Lebaran 2015 ini dengan menggunakan sepeda motor? Tentu kita mendambakan perjalan mudik yang aman dan selamat hingga tujuan bukan? Selain mengikuti peraturan safety riding anda tentu membutuhkan teman pemandu di jalan bukan? Tentu keberadaan peta mudik 2015 berupa media baik kertas, elektronik dan online menjadi wajib adanya.

Safety Riding Tips dan Peta Mudik 2015

Nah berikut ini ada beberapa tips yang saya kopikan dari brosur safety riding P2K3 PT Honda Prospect Motor 2015. Silahkan di baca dan disimak baik-baik Safety Riding Tips dan Peta Mudik 2015 berikut ini.

CEK KONDISI KENDARAAN


Lakukan pengecekan pada kendaraan motor anda pada beberapa hal penting berikut:
  • Instrument lampu
  • Rem depan
  • Roda
  • Rem belakang
  • Bensin
  • Gerak Setang
  • Tekanan angin ban dan kondisi permukaan ban
  • Jarak main tuas pedal rem
  • Nyala lampu. Cek lampu depan dan lampu sein

PEMAKAIAN APD



Jangan lupakan perangkat APD (Alat Pelindung Diri) standrd yang meliputi:
  • Helm 3/4 (half face)
  • Sarung Tangan
  • Sepatu Berhak
  • Sepatu Boots
  • Helm penuh (Full Face)
  • Celana Panjang (Meruncing di Bawah)
  • Jaket atau Pakaian Berlengan Panjang
Biasakanlah untuk selalu menggunakan helm pelindung ketika mengendarai sepeda motor karena kepala merupakan bagian terpenting dari tubuh manusia. Tali pengikat helm harus dipasang dan dikencangkan secara benar (klik) untuk mencegah helm lepas ketika terjatuh.
Gunakanlah sepatu, tidak dianjurkan menggunakan sendal atau bertelanjang kaki mengendarai sepeda motor,(karena ketika berhenti pengendara harus bertumpu pada kaki mereka untuk menjaga keseimbangan sehingga cenderung kehilangan kestabilan yang memungkinkan.
Gunakan jaket lengan panjang dan celana panjang yang pas dan nyaman ditubuh pengendara saat mengendarai sepeda motor ( gunakan pakaian yang memang dirancang untuk keselamatan dan kenyamanan berkendara

NOMOR KONTAK PENTING

Kantor Polisi (Jalur Pantai Utara)

1. Polres Karawang 0267-8616995
2. Polres Indramayu 0234-27211 0
3. Polres CirebonBarat 0231-486772
4. Polres Tegal 0283-356774
5. Polres Pekalongan 0285-42 011 0
6. Polres Semarang 024-3545162
7. Polres Kudus 0921-42444 06/ 06
8. Polres Tuban 0356-32129 0/32111 0
9. Polres Surabaya 031-3523927
10. Polres Pasuruan 0343-42711 0/74111 0
11. Polres Porbolingo 0335-42111 0
12. Polres Situhbondo 0338-67111 0/68 01 07

Kantor Polisi (Jalur pantai Selatan)

1. Polres Sukabumi 0266-434161/4341 05
2. PolsekCiamis 0265-773767
3. Polsek Cilacap 0282-533132/54423 0
4. Polsek Kebumen 0287-381385
5. Polsek Magelang 0293-311759/314 04 03
6. Polres Klaten 0272-329351/52
7. Polres Madiun 0351-453881/472595
8. Pospol Caruban 0351-38441 0
9. Polwol Kediri 0354-7736 01/773646
10. Polres Jember 0331-422499

TIPS MUDIK SEHAT

A. Tips Persiapan Mudik

1. Usahakan tidur/istirahat cukup minimal 6 jam sebelum berangkat.
2. Jangan melakukan perjalanan dalam keadaan lapar, sebisa mungkin makan terlebih dahulu sebelum berangkat.
3. Jangan memakai baju yang ketat pakailah baju yang agak longgar.
4. Sehari sebelum mudik, usahakan mengkonsumsi makanan bergizi, perbanyak unsur karbohidrat dan protein yang merupakan sumber tenaga.
5. Siapkan bekal makanan yang tahan lama, minuman manis yang selalu hangat.
6. Tanggulangi terlebih dahulu penyakit ringan, bawa obat-obatan seperlunya.

B. Tips Sehat bagi Pengemudi Mudik

1. Jangan paksakan mengendarai saat mata terasa lelah.
2. Bila merasa lelah, cari tempat untuk memarkir kendaraan dan istirahatlah.
3. Usahakan tidur minimal 15 menit.
4. Banyak minum air putih dan usahakan jangan merokok.

C. Tips Mudik Bersama Anak

1. Sebelum berangkat, periksakan kondisi anak anda ke dokter
2. Pastikan kondisi anak anda siap untuk melakukan perjalanan jauh.
3. Mintalah saran dokter, obat apa yang harus dipersiapkan bagi anak Anda.
4. Selama perjalanan, sebaiknya anak dipantau terus.
5. Cek selalu kondisi badan anak anda.

TIPS MUDIK SELAMAT

 BEBERAPA HAL YANG HARUS DIPERHATIKAN PEMUDIK BERSEPEDA MOTOR :

I. FAKTOR MANUSIAFAKTOR MANUSIA

1. Pastikan kondisi tubuh fit saat menempuh perjalanan (istirahat yang cukup, asupan nutrisi terpenuhi, minum suplemen bila perlu)
2. Patikan membawa kartu identitas, SIM dan STNK serta memahami peraturan lalu intas.
3. Bawalah uang dalam jumlah cukup untuk menghadapi situasi darurat yang mungkin terjadi.
4. Sebisa mungkin carilah teman untuk berkendara bersama ( usahakan untuk membentuk konvoi yang teratur ).
5. Sebisa mungkin pembonceng dapat mengendarai sepeda motor dengan baik dan memiliki SIM untuk mengemudi sebagai pengganti.
6. Pakailah helm yang sesuai dengan standard, baik untuk pengendara maupun pembonceng & terpasang dengan benar ( klik ).
7. Jangan membawa barang dan penumpang melebihi kemampuan dan kapasitas.
8. Patuhilah selalu peraturan lalu lintas ( rambu lalu lintas, marka jalan ).
9. Berhati – hati dan selalu waspada terhadap kondisi di jalan raya, seperti blind spot, jalur searah atau dua arah, pertigaan jalan, perempatan jalan, perlintasan kereta api dll.
10. Jangan memaksakan diri jika kondisi tidak memungkinkan ( hujan,malam hari, tubuh tidak fit, kendaraan tidak baik ).
11. Kondisi fisik untuk berkendara maksimum adalah 3 – 4 jam terus menerus, pastikan untuk beristirahat dengan cukup untuk memulihkan kondisi, konsentrasi dan kewaspadaan.
12. Pilihlah tempat istirahat yang terjamin keamanannya ( rest area atau pom bensin )
13. Berdo’a sebelum berangkat.

II. FAKTOR LINGKUNGAN

1. Pastikan bahwa anda sudah mengetahui rute dan kondisi jalan yang akan dilewati ( adanya jalur pintas, jalan rusak, jalan dalam perbaikan, jalur rawan macet, jalan berkerikil / berpasir, dll ).
2. Jika belum, pastikan anda sudah memiliki peta sebagai penunjuk jalan & jalan secara perlahan.
3. Pastikan untuk mengetahui tempat – tempat yang penting dalam perjalanan mudik seperti pom bensin, bengkel, tempat tambal ban, tempat istirahat dan pos polisi.
4. Perhatikan selalu rambu – rambu lalu lintas dan karakteristik berkendara sesama pemakai jalan.
5. Selalu tanggap terhadap perubahan cuaca dan kondisi ( misal : hujan dan kepadatan arus lalu lintas, keadaan sekitar sepi ramai, penerangan jalan pada malam hari ).
6. Selalu waspada terhadap orang asing yang berpura – pura sebagai petugas kepolisian.
7. Sehubungan telah meluasnya kasus penyakit flu burung atau diare yang melanda hampir diseluruh wilayah indonesia, ketika sampai ditempat tujuandiharapkan setiap karyawan dapat selalu menjaga kesehatan, agar saat libur lebaran selesai, setiap karyawan dapat bekerja tepat pada waktunya dalam kondisi sehat

Tips Berada di Jalur Kiri


  • Gunakan selalu jalur kiri dan hati-hati dengan kemunculan kendaraan yang datang mendadak dari arah yang berlawanan.
  • Jangan berkendara sepanjang sisi kanan jalan walaupun tidak ada kendaraan lain dari arah yang berlawanan, ( berkendara di sebelah kanan jalan akan menyebabkan tabrakan yang dapat mengakibatkan luka yang serius atau kematian.

Tips Berpindah Jalur Lain

  • Ketika anda hendak berpindah jalur, sangat penting untuk memberi tanda ke arah yang anda tuju bagi pengendara lain dengan menyalakan lampu sein 3 detik sebelumnya.
  • Pengendara harus memperhatikan kaca spion, terutama memeriksa kendaraan di belakangnya sebelum berpindah jalur.

Tips Melewati Persimpangan

  • Ketika belok ke kiri atau ke kanan dipersimpangan sangat penting untuk menyalakan lampu sein 30 meter sebelum mendekati persimpangan untuk memberikan tanda arah yang hendak anda tuju kepada pengguna jalan yang lain.
  • Sebelum berpindah jalur, pastikan kondisi keamanan dan keadaan lalu lintas di sekitar anda (jangan hanya melihat kaca spion, karena kaca spion memiliki keterbatasan pandangan)

Tips Blind Spot dan Jarak Pandang



. Pandangan Luas Kedepan
2. Pundak Lemaskan
3. Siku Lemaskan
4. Genggam Grip Setang Bagian Tengah
5. Pinggang Lemaskan
6. Lutut Lemaskan
7. Kaki (Bagian Ujung) menghadap kedepan.
8. Posisi badan tegak lurus dengan sepeda motor.

CHECKLIST MUDIK

  1. Cek kondisi kendaraan, sudahkah?
  2. Cek perlengkapan apd, sudahkah?
  3. Peta mudik + nomor kontak darurat, sudahkah?
  4. Bekal makanan & minuman, sudahkah?
  5. Obat P3K + tool kit (peralatan bengkel), sudahkah?
  6. Surat – surat penting (stnk,sim,ktp,dll), sudahkah?
  7. Handphone + charger + uang saku, sudahkah?
  8. Kondisi air, listrik & peralatan rumah aman, sudahkah?
  9. Rumah sudah dikunci, sudahkah?
  10. Berdo’a, sudahkah?

PETA MUDIK

Link download Peta Mudik 2015 yang saat ini bisa didownload dengan gratis:
Dengan melihat beberapa peta panduan Mudik 2015 di atas, selain panduan jalur utama, jalur alternativ, anda pasti akan membutuhkan panduan lokasi ATM, pompa bensin, pos polisi dan lain sebagainya.